Musdes Prigi
Musdes Prigi
Pelaksanaan Musdes pembahasan RAPBDes desa Prigi pada hari Kamis 8 Desember 2022 bertempat di aula desa Prigi.
Musdes yang mengundang ketua BPD, tokoh masyarakat,tokoh agama dan perwakilan lembaga desa serta ketua RT /Rw se desa Prigi tersebut dihadiri olek Kasi Tapem bapak Sukirno S.Sos dan staf kecamatan mewakili Camat Pejagoan yang pada kesempatan itu tidak dapat menghadiri diakarenakan ada rapat di aula kecamatan,
Kades Prigi bapak muhsinun dalam sambutanya menyapaikan bahwa pembahan RAPBDes 2023 masih mengacu pada RPJM yang telah disepakati bersama. adapaun rincian kegiatan akan disesuaikan dengan situasi dan kondisi saat ini dimana pandemi sudah tidak ada.
Kasi Tapem bapak Sukirno S.Sos dalam sambutannya mewakili camat Pejagoan menyampaikan permphonan maaf dari beliau bapak camat karena tidak bisa menghadiri secara langsung.
Beliau juga menyampaikan pembahasan RAPBDes tahun 2023 adalah satu tahapan dari serangkaian proses sebelum sampai tahap penetapan APBDes tahun 2023. Beliau juga mengharapkan agar pengadaan sarana internet dapat di prioritaskan agar pelaksanaan laporan tidak terkendala karena sebagian pelaporan menggunakan aplikasi yang menuntut adanya jaringan internet yang memadai.selain itu juga Agar dperhatikan gizi bayi dan balita serta ibu hamil agar tidak ada gisi buruk apalagi stunting. yang pada akhirnya kebumen bisa keluar dari kemiskinan extrem.
acara berlangsung dengan lancar dengan hasil dapat menyepakati RAPBDes tahun 2023.