RAPAT ANGGOTA TAHUNAN GAPOKTAN WAHYU AJI
RAPAT ANGGOTA TAHUNAN GAPOKTAN WAHYU AJI
Bertempat di balai Desa Kedawung kecamatan Pejagoan pada hari Rabu 29 Maret 2023 mulai jam 08.30 Wib diselenggarakan Acara Rapat Anggota Tahunan ( RAT) Gapoktan " WAHYU AJI " Desa Kedawung.Rapat dibuka oleh ketua Gapoktan dan dihadiri oleh Camat Pejagoan (Kinanto, SIP), Distapang Kab Kebumen, BPP kec. Pejagoan, Kades beserta Perangkat dan segenap Anggota Gapoktan. RAT dimaksudkan dalam rangka laporan Pertanggungjawaban Pengurus dan Pengawas Gapoktan tutup tahun buku 2022 dan penyampaian Program kerja 2023 . Dalam sambutannya Camat Pejagoan menyampaikan bahwa RAT merupakan bukti eksistensi Organisasi untuk itu kami mengapresiasi dan mengajak para anggota Gapoktan untuk mempertahankan eksistensinya dengan melakukan evaluasi program yang sudah dilalui dalam rangka penyempurnaan program yang akan datang sehingga lebih inofatif dan fariatif menuju kesejahteraan para Petani. Semua itu bisa terwujud dengan kerja sama yang baik antara pengurus dan anggota. Berdasarkan laporan pengurus s/d akhir Desember 2021 memperoleh SHU Rp. 2.207.500 dan total modal Rp. 113.492 . 500.Adapun program usaha yang diprogramkan diantaranya usaha penyediaan sarana Produksi seperti pengadaan benih dan pupuk, usaha budidaya, usaha pengolahan hasil serta pemasaran dan simpan pinjam. Semoga Gapoktan semakin maju.